https://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/issue/feedJurnal Al-Hikmah2022-08-23T15:15:12+00:00FERI RISKI DINATAferirizqiandinata@gmail.comOpen Journal Systems<p>Jurnal Al-Hikmah STIT Al-Hikmah Way Kanan<br />(Media Pendidikan, Kependidikan dan Sosial Kemasyarakatan)</p>https://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/36Penerapan Model Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Siswa Kelas VA SD Negeri 01 Kota Baru 2022-05-11T10:59:02+00:00Surantosurantobe123@gmail.comUswatun Chasanahchasanahu58@gmail.comMuhammad Ilyasilyaspujakesuma@gmail.com<p>Permasalahan yang penulis temukan pada siswa kelas VA SD Negeri 01 Kota Baru, Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan adalah umpan balik dari siswa pada proses pembelajaran belum optimal serta interaksi antar siswa tidak terjadi karena tidak adanya pembagian kelompok belajar. Keadaan seperti ini hanya mengarahkan siswa pada pencapaian ranah kognitif saja. Sementara itu, ranah afektif dan ranah psikomotor belum tercapai. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui aktivitas siswa selama pembelajaran menggunakan model pembelajaran <em>Student Teams Achievement Division</em> (STAD), dan mengetahui hasi belajar siswa sesudah dilaksanakan pembelajaran menggunakan model pembelajaran <em>Student Teams Achievement Division</em> (STAD). Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian tindakan kelas (PTK) yaitu suatu bentuk penelitian yang bersifat reflek dengan melakukan atau meningkatkan pembelajaran di kelas secara lebih profesional. Berdasarkan hasil Penelitian Tindakan Kelas (PTK) pada siklus I hasil belajar siswa mencapai ketuntasan 61,11% pada siklus II mencapai 94,44% hal ini berarti mengalami peningkatan skor sedang. maka dapat ditarik kesimpulan yaitu pembelajaran yang dilaksanakan dengan penerapan model pembelajaran <em>Student Teams Achievement Division </em>(STAD) <em> </em>dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi IPA tema 5 ekosistem pada siswa kelas VA SD Negeri 01 Kota Baru, Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan tahun pelajaran 2021/2022.</p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Suranto, Uswatun Chasanah, Muhammad Ilyashttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/25Pengembangan Motorik Halus Melalui Kegiatan Kolase Pada Pola Gambar Kelinci dengan Media Daun Kering Di TK Miftahul Huda Pisang Baru2022-05-11T10:08:25+00:00Uswatun Chasanahchasanahu58@gmail.comHendy Pratamahendyoktaviapratama@gmail.com<p>Penelitian pada anak di TK Miftahul Huda ini dilatarbelakangi oleh kamampuan motorik halus anak yang belum berkembang secara optimal, hal ini disebabkan oleh kurangnya pengembangan serta latihan motorik halus anak, sementara itu kegiatan pembelajaran di KB Permata Hati umumnya lebih menekankan pada kegiatan mengasah kognitif dan bahasa karena anak akan memasuki masa SD. Kegiatan kognitif dan bahasa penting diberikan terus menerus sebagai persiapan anak masuk kejenjang yang lebih lanjut. Untuk itu guru kurang memberi keleluasaan kepada anak untuk melatih koordinasi mata dan tangan. Salah satu kegiatan yang bisa mem-</p> <p><strong><br></strong>pengaruhi kemampuan motorik halus anak melalui kegiatan kolase dengan media daun kering. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengembangan motorik halus melalui kegiatan kolase pada pola gambar kelinci dengan media daun kering di TK Miftahul Huda Pisang Baru. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif, yaitu bentuk penelitian yang memberikan gambaran mengenai objek yang diamati atau fokus penelitian. kegiatan kolase dapatmengembangkan kemampuan motorik halus anak, karena dengan kegiatan kolase yang menarik dan unik dengan menyusun, merobek dan menempelkan potongan –potonganbenda kecil akan dapat melatih ketelitian anak, kesabaran, kejelian, serta kerapian anak dalam membuat hasilnya dengan koordinasi mata dan tangan sehingga anak semakin berkembang motorik halusnya.</p>2022-05-12T00:00:00+00:00Copyright (c) 2022 Uswatun Chasanah, Hendy Pratamahttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/26Peran Digital Parenting Sebagai Edukasi Perkembangan Anak Usia Dini yang Berkualitas Di TK Bahrul Huda Karangan2022-05-11T10:12:22+00:00Hendy Pratamahendyoktaviapratama@gmail.com<p>Penelitian ini merupakan kajian literatur mengenai <em>digital parenting</em> sebagai bentuk edukasi orang tua untuk memantau perkembangan pada anak usia dini yang berkualitas dalam pemanfaatan dan penggunaan teknologi digital. <em>Digital parenting</em> dibuat untuk mengedukasi para orangtua bagaimana menjadi orangtua bijak di era digital dengan memberikan pemahaman tentang dampak positif dan negatif gadget bagi anak. Paradigma yang dibangun di era digital setidaknya memperhatikan realitas kondisi mengacu kepada realitas generasi saat ini yang sangat dekat sekali dengan dunia teknologi. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif. Adapun hasil peran orang tua dalam melakukan <em>digital parenting </em>ialah: (1) memahami potensi dan perkembangan anak; (2) mendampingi proses belajar anak dengan media digital sebagai sarana pendidikan; (3) mampu mengenali dampak media digital; (4) mampu mengontrol penggunaan media digital.</p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2022 Hendy Pratamahttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/34Peningkatan Pasrtisipasi Belajar Siswa Melalui Strategi Pembelajaran Everyone Is A Teacher Here Pada Mata Pelajaran Tematik Materi Bahasa Indonesia2022-05-11T10:49:44+00:00Indasariindasari381@gmail.comSudawan Supriadiawanmesutozil@gmail.comABD Mananabdmanan440@gmail.com<p>Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya partisipasi belajar peserta didik pada pembelajaran tematik Materi Bahasa Indonesia di Kelas V MI Ma’arif Bumi Baru. Peneliti menggunakan Strategi “Every One Is a Teacher Here” dalam penyajian pembelajaran pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Metode Penelitian ini dengan menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK). Dalam istilah bahasa Inggris penelitian tindakan kelas disebut dengan <em>Classroom Action Research</em> (CAR), yang bermakna penelitian tindakan (action research) yang dilaksanakan oleh guru di dalam kelas. Pada prinsipnya PTK dimaksudkan untuk mengatasi permasalahan yang terdapat di dalam kelas. Hasil penelitian tindakan kelas menunjukkan metode pembelajaran <em>everyone is a teacher here</em> mampu meningkatkan partisipasi belajar siswa pada pelajaran Bahasa Indonesia ke arah yang lebih baik ini didtunjukkan dari hasil peraspek dimanana Hasil akhir siklus penelitian rata-rata Partisipasi bertanya 58,62%, partisipasi menjawab pertanyaan guru 72,41%. Partisipasi mengerjakan tugas secara tuntas 75,86%, berdikusi sebesar 72,41%, mencatat penjelasan guru 72,41%, menyelesaikan soal di depan kelas 72,41%, mengerjakan tes secara individu sebesar 75,86% dan meyimpulkan materi pelajaran sebesar 79,31%. Dari hasil ini dapat disimpulkan bahwa penerapan strategi pembelajaran “<em>Every One Is a Teacher Here</em>” dalam pembelajaran Bahasa Indonesia dapat meningkatkan partisipasi belajar.</p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Indasari, Sudawan Supriadi, ABD Mananhttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/32Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Suasana Disiplin Kerja Tenaga Guru Di SMK Negeri 1 Pakuan Ratu Kabupaten Way Kanan2022-05-11T10:37:36+00:00<p>Pokok permasalahan dalam penelitian adalah terdapat beberapa orang tenaga kependidikan khususnya guru yang masih melanggar peraturan sekolah, seperti datang terlambat, pulang sebelum waktunya dan masih juga terdapat tenaga guru yang meninggalkan pekerjaannya demi kepentingan pribadinya. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah jenis penelitian gabungan (Maxing Method), yaitu metode penelitian kombinasi antara metode penelitian kualitatif dan kuantitatif dalam satu kegiatan penelitian untuk menyelesaikan masalah penelitian dengan ditandai adanya data yang lebih komprehensif, valid, reliabel, dan objektif. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah SMK Negeri 1 Pakuan Ratu, memiliki tujuh peranan dalam meningkatkan suasana disiplin kerja tenaga guru yaitu : sebagai educator, manager, administrator, supervisor, leader, inovator, dan motivator yang dilakukan berbagai kegiatan yang dapat memberikan semangat dalam kerja, serta mengikut sertakan seluruh tenaga kependidikan dalam setiap kegiatan tersebut. Kemudian setelah dilakukan penekanan terhadap peran kepemimpinan kepala sekolah terjadi peningkatan kedisiplinan waktu, yaitu 85% menjadi 97,77%, kedisipinan seragam, yaitu 92,77% menjadi 98,88% dan tanggung jawab guru yaitu 87,22% menjadi 98.33%.</p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Nuri Ramadhan, Hendy Pratama, Slamet Pujionohttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/30Efektivitas Penerapan Metode Tanya Jawab Dengan Eksperimen Terhadap Peningkatan Hasil Belajar Mata Pelajaran Matematika Siswa Kelas V SDN 01 Tanjung Serupa2022-05-11T10:28:30+00:00Prio Utomoutomop957@gmail.com<p>Penyelesaian masalah dalam pembelajaran Matematika harus dilakukan pendidik sejak dini untuk melatih kemampuan siswa dalam menyelesaikan masalah-masalah Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektivitas penerapan metode tanya jawab dengan eksperimen terhadap peningkatan hasil belajar mata pelajaran Matematika siswa kelas V SDN 01 Tanjung Serupa. Jenis penelitian ini merupakan penelitian dengan metode gabungan. Metode ini berguna saat metode kuantitatif dan kualitatif tergabung menjadi satu dan sering disebut dengan mixed methods. Dari hasil pree-test diperoleh ketuntasan 65% dengan nilai rata-rata 65. Pada post-test diperoleh ketuntasan 90% dengan hasil nilai rata-rata 90. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa efektivitas penerapan metode tanya jawab dengan eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar.</p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Prio Utomohttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/28Deteksi Konten Media Edukasi You Tube Sebagai Pemanfaatan Sumber Belajar Pendidikan Jasmani Di MI Roudhotul Tholibin Pisang Indah2022-05-11T10:20:46+00:00Hendy Pratamahendyoktaviapratama@gmail.com<p>Teknologi informasi telah membuka prospek pemanfaatan sumber belajar inovatif yang kaya informasi serta dapat membantu mengatasi masalah pendidikan dan memberikan solusi untuk meningkatnya tuntutan penggunaan sumber belajar dimasa pandemi Covid 19 di Indonesia. YouTube merupakan salah satu situs web berbagi video yang memungkinkan pengguna mengunggah, melihat, dan berbagi klip video, menawarkan akses dan peluang baru dan dinamis untuk pola pengajaran pendidikan jasmani yang efektif. Tujuan penelitian ini sebagai deteksi konten media edukasi youtube sebagai pemanfaatan sumber belajar online dengan penggunaan teknologi dalam pembelajaran karena terbatasnya kegiatan pembelajaran tatap muka. Media edukasi YouTube diketahui merupakan media yang banyak digunakan dan memiliki lebih banyak pengguna dalam pemanfatan sumber belajar online terutama bagi anak-anak dan pelajar sekolah dasar.</p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Hendy Pratamahttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/35Menghadapi Tantangan New Normal: Kesiapan Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Dalam Pembelajaran Tatap Muka2022-05-11T10:53:17+00:00Hendy Pratamahendyoktaviapratama@gmail.com<p>Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kesiapan mata pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan dalam menghadapi tantangan pembelajaran tatap muka pada masa endemi menuju masa new normal. Peraturan-peraturan pemerintah sebagai bentuk evaluasi pembelajaran masa pandemi yang berdampak pada beberapa mata pelajaran yang bersifat praktek maupun non praktek, pembelajaran daring (dalam jaringan) yang bersifat online akan menjadi kembali dilakukan upaya pembelajaran dilakukan secaea tatap muka. Penelitian ini menekankan data analisis deskriptif dengan pendekatan metode kualitatatif. Pengumpulan data dilakukan di SMK PGRI Sumber Agung dengan informan pada penelitian ini adalah Kepala Sekolah, WaKa Kurikulum, Guru Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan, serta beberapa informan dari siswa. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data yang berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Temuan dalam penelitian ini yaitu persiapan Guru mata pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan dalam pembelajaran tatap muka yang menekankan penerapan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah untuk penanggulangan penyebaran virus <em>covid-19.</em></p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Hendy Pratamahttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/33Pengembangan Media Puzzel Berbasis Make A Match Tema 8 Subtema 2 Keunikan Daerah Tempat Tinggalku2022-05-11T10:43:40+00:00Sunanisunanischout@gmail.comABD Mananabdmanan440@gmail.comSudawan Supriadiawanmesutozil@gmail.com<p>Penerapan media <em>puzzel </em>berbasis <em>make a match </em>bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan serta prestasi belajar peserta didik. Penilian ini bertujuan mengembangkan bahan ajar media pembelajaran. Poduk hasil pengembangan dinyatakan valid untuk digunakan dengan presentase validasi oleh ahli meteri sebesar 95,45 %, hasil skor yang diperoleh dari validasi oleh ahli media sebesar 75 % dan hasil skor yang diperoleh dari validasi oleh ahli pembelajaran sebesar 93,18 %. Kemudian hasil uji coba produk yang diperoleh dari tanggapan pengguna produk dari siswa sebesar 90.90 %.</p>2022-05-12T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Sunani, ABD Manan, Sudawan Supriadihttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/31Struktur Materi Pendidikan Agama Islam Pada Jenjang Pendidikan Sekolah Dasar2022-05-11T10:32:21+00:00Feri Riski DinataFeririskidinata@stit-alhikmahwk.ac.id<p>Mata pelajaran PAI di SD/MI meliputi materi al-qur’an-hadis, akidah-akhlak, fikih, sejarah kebudayaan islam, dan bahasa Arab bagi MI. Dalam mengkaji struktur materi PAI melibatkan beberapa aspek, seperti teori belajar mengajar, psikologi perkembangan anak, dan psikologi agama. Berbicara mengenai materi tidak akan terlepas dari kurikulum. Karena materi merupakan satu dari empat komponen penting di dalamnya. Sebagai seorang guru yang akan memberikan materi ajar kepada siswanya harus mengetahui dari Kompetensi Inti maupun Kompetensi dasar yang terbagi dari tiga aspek yaitu afektif, kognitif, dan psikomotorik. Kaitannya dengan kognitif, jenis isi materi dibagi menjadi empat bagian yang mana materi ajar itu akan masuk dalam kategori fakta, konsep, prinsip, atau prosedur. Pembahasan pada bahasan kali ini dimaksudkan untuk mengetahui kurikulum maupun menganalisis struktur materi PAI dari berbagai aspek.</p>2022-05-12T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Feri Riski Dinatahttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/29Implementasi Program Keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran Dalam Membentuk Karakter Wirausaha2022-05-11T10:24:11+00:00Suyadisuyadizzae@gmail.com<p>Bisnis daring dan pemasaran merupakan program keahlian yang bertujuan mempersiapkan generasi muda yang dapat membentuk karakter wirausaha dan memiliki kemampuan berfikir kreatif dan inovatif dalam menghadapi ekonomi global dan mampu bersaing dalam berwirausaha dengan menciptakan produk-produk yang dibutuhkan konsumen, mampu membaca peluang bisnis dan mampu memasarkan produk-produk yang dimiliki dengan sederhana namun mampu untuk</p> <p>menarik daya beli konsumen. Dalam penelitian ini yang menjadi subjek penelitian yaitu kepala sekolah, kepala jurusan bisnis daring dan pemasaran, guru mata pelajaran produktif dan siswa kelas XII. Hasil penelitian ini yaitu (1) Implementasi program keahlian bisnis daring dan pemasaran SMK PGRI Sumber Agung sangat berperan aktif dalam membentuk karakter wirausaha peserta didik kelas XII. (2) Implementasi perencanaan program keahlian bisnis daring dan pemasaran SMK PGRI Sumber Agung sudah direncanakan dengan baik yang meliputi program, strategi dan kebijakan. (3) Implementasi pelaksanaan program keahlian bisnis daring dan pemasaran dalam membentuk karakter wirausaha peserta didik kelas XII berupa pemberian materi melalui buku pelajaran produktif, studi banding atau kunjungan dunia usaha dan praktik kewirau sahaan. (4) Hambatan implementasi yang dihadapi adalah hambatan fasilitas belajar dan praktik serta hambatan personal peserta didik Hambatan fasislitas dapat dihadapi dengan cara pihak sekolah melengkapi fasilitas belajar dan praktik peserta didik untuk mengembangkan kemampuan wirausaha peserta didik. Memberikan motivasi dan apresiasi kepada peserta didik guna menghadapi hambatan internal peserta didik.Karakter wirausaha peserta didik yang sudah terbentuk yaitu jujur, mampu memanfaatkan peluang bisnis, kreatif, inovatif dan berani mengambil resiko.</p>2022-08-23T00:00:00+00:00Copyright (c) 2020 Suyadihttps://alhikmah.stit-alhikmahwk.ac.id/index.php/awk/article/view/27Peran Konselor Dalam Konseling Multikultural Untuk Menumbuhkan Persistensi Pada Komunitas Anak Punk2022-05-11T10:17:32+00:00Uswatun Chasanahchasanahu58@gmail.com<p>Komunitas anak punk yang identik dengan dandanan yang menyeramkan dan aneh membuat banyak masyarakat yang menganggap anak punk sama seperti preman ataupun di anggap sebagai sampah masyarakat dan hal negatif lainnya. Padahal dengan berjalannya waktu, dandanan dan aksesoris yang di pakai oleh anak punk telah di manfaatkan oleh industri aksesoris sehingga dengan mudah didapat di toko-toko yang menjual aksesoris dan hal tersebut sudah menjadi fasion yang berkembang di masyarakat saat ini. Namun persepsi-persepsi negative yang melekat di masyarakat menimbulkan komunitas anak punk memiliki keterbatasan hak di masyarakat. Sehingga perlunya peran konselor dalam konseling multikultural untuk menumbuhkan persistensi (pantang menyerah) pada komunitas anak punk.</p>2022-05-12T00:00:00+00:00Copyright (c) 2022 Uswatun Chasanah